Ngawi - Untuk membantu Pemerintah dalam program perlindungan sosial penanganan dampak inflasi dan kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) dapat tersalurkan lancar dan tepat sasaran. Polres Ngawi dengan para pejabat utama bersepeda yang dipimpin Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S H., S I.K., M.H memberikan bantuan sosial yang dikemas dalam program 'Kagetan Polres Ngawi Peduli'
Setelah memberikan bantuan sosial kagetan kepada para petani di sawah yang terdampak, kali ini bantuan diberikan kepada para pahlawan kebersihan yang sedang bekerja di pagi hari di sepanjang jalan Teuku Umar dan sekitar alun-alun Merdeka Ngawi, Kamis (29/9/2022)
Pada dasarnya 50 (lima puluh) pahlawan kebersihan yang diberi bansos kagetan Polres Ngawi ini dibawah pengelolaan Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Ngawi, sudah mendapatkan honor sebagai relawan karena keterbatasan anggaran dari Pemerintah Kabupaten Ngawi.
Namun dalam program intervensi perlindungan sosial ini, mereka kembali menerima bantuan sosial paket sembako senilai Rp. 200.000,- dari Polres Ngawi.
“Harapan kami, para pahlawan kebersihan yang sudah memberikan pelayanan kebersihan di Ngawi ini mendapatkan sedikit kepedulian dari kami," tutur Dwiasi.
Tercatat sampah yang dikumpulkan mencapai 40.380 ton berbeda pada tanggal pertanggal sebelumnnya. Apabila dikalkulasi perhari pada bulan Agustus telah mencapai 35 ton perhari.
Dengan bersepeda keliling kota Ngawi, Kapolres bersama Wakapolres Ngawi Kompol Hendry Ferdinand Kennedy, S.H., S.I.K., M.I.K dan para pejabat utama Polres Ngawi berhenti dadakan sehingga membuat para pahlawan kebersihan kaget saat menerima bantuan dari Polres Ngawi
"Semoga dengan bantuan sosial kagetan Polres Ngawi ini, bisa mensupport dan mengendalikan dampak inflasi dan kenaikan BBM," lanjut Dwiasi
Kapolres Ngawi juga menyatakan bahwa kepedulian akan kebersihan di manapun menjadi tanggung jawab bersama.
"Membersihkan jalanan memang sudah menjadi pekerjaan mereka, namun bila tidak terbantu dengan kepedulian bersama, bayangkan sampah akan terus menggunung," kata Dwiasi
Kagetan Polres Ngawi Peduli mendapat sambutan dan apreasiasi dari masyarakat, salah satunya Sutikno (37) penyapu jalan, mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres Ngawi yang sudah peduli dengan memberikan bantuan paket sembako kepada para petugas kebersihan di sekitar alun-alun Merdeka Ngawi
Jumlah petugas kebersihan tidak sebanding dengan beban kerjanya apalagi dengan honornya, semoga bermanfaat dengan Kagetan Polres Ngawi Peduli ini.
"Melihat mereka tersenyum, membuat kami senang, dengan bantuan sosial Kagetan Polres Ngawi Pedulisemoga membawa manfaat bagi sesama," tutup Dwiasi